Kebakaran terjadi sekitar pukul 02.00 WIB, Selasa (12/4/2016). "Yang terbakar satu rumah warga," ujar petugas piket damkar Jakarta Timur, Agus saat dihubungi.
Agus mengatakan, sekitar pukul 03.15 WIB api sudah berhasil dipadamkan. Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dikirimkan 4 pemadam kebakaran untuk memadamkan api," terangnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
(tfq/jor)











































