Pasca Dorong-dorongan, Penertiban di Luar Batang Kembali Kondusif

Pasca Dorong-dorongan, Penertiban di Luar Batang Kembali Kondusif

Ja - detikNews
Senin, 11 Apr 2016 09:46 WIB
Foto: Jabbar Ramdhani/detikcom
Jakarta - Aparat kepolisian dan Satpol PP berhasil meredam amarah warga Pasar Ikan, Kampung Luar Batang yang menolak peneretiban. Setelah sempat terjadi dorong-dorongan, kini suasana penertiban kondusif kembali.

Pantauan di lokasi, Senin (11/4/2016) sekiatr pukul 09.40 WIB, puluhan warga yang sempat terlibat aksi dorong dengan Satpol PP telah bubar. Mereka masih berada di kawasan Pasar Ikan, namun tidak lagi menyerang petugas. Satpol PP dan polisi berseragam, lengkap dengan helm di kepalanya berbaris menghadap ke arah pemukiman warga.

Aksi dorong-dorongan antara warga dengan aparat tak berlangsung lama, hanya sekitar 1 menit. Kapolsek Penjaringan AKBP Rudi Setiawan dan Camat Penjaringan Abdul Khalit lalu datang dan meredam dorong-dorongan itu. Setelah mendengar imbauan melalui pengeras suara, warga mulai melunak dan tidak lagi mendorong aparat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga lalu bertahan duduk di lokasi hingga diangkat oleh petugas. Suasana sempat kembali memanas saat petugas hendak masuk ke lorong-lorong. Warga di lorong lalu melempar kayu ke arah petugas.



Usai aksi lempar-lemparan tersebut, emosi warga kembali bisa diredam oleh polisi. Penertiban di lokasi tersebut masih akan dilanjutkan. Namun 3 alat berat yang sebelumnya beroperasi, kini berhenti sementara. Sedangkan penertiban di sisi lain masih terus berlangsung.

Sementara itu trotoar jalan yang berada tepat di depan Pasar Ikan tampak dipenuhi dengan barang-barang milik warga seperti kipas angin, televisi dan perabotan rumah tangga lainnya. Beberapa warga tampak menunggui perabotannya tersebut.

(khf/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads