Kawasan Semanggi Macet Parah, Bus Kota Ngetem Sembarangan

Uji Coba Penghapusan 3 in 1 Hari ke-2

Kawasan Semanggi Macet Parah, Bus Kota Ngetem Sembarangan

Bisma Alif - detikNews
Rabu, 06 Apr 2016 09:19 WIB
Kawasan Semanggi Macet Parah, Bus Kota Ngetem Sembarangan
Foto: Bisma/detikcom
Jakarta - Kondisi Jalan Jenderal Sudirman menjelang Semanggi terpantau padat merayap. Selain imbas dari uji coba penghapusan 3 in 1, kepadatan volume kendaraan juga dikarenakan banyaknya bus kota yang ngetem dan menurunkan penumpang di sekitaran Plaza Semanggi.

Pantauan detikcom pukul 09.00 WIB dari Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Karet, Jakarta Pusat, Rabu (6/4/2016), antrean mengular terlihat di ruas jalan menuju Semanggi.

Foto: Bisma


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kemacetan juga mulai tampak di flyover Karet. Perang klakson pun tidak dapat terelakkan lagi.

Namun hingga pukul 09.00 WIB belum terlihat adanya aparat kepolisian dan petugas Dishubtrans DKI untuk mengurai kemacetan di lokasi tersebut. Sementara itu untuk Jalan Jenderal Sudirman menuju Bundaran HI hingga kini terpantau lancar.

Foto: Bisma
(aws/miq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads