KPK Tangkap Tangan Seorang Jaksa yang Dinas di Kejati DKI

KPK Tangkap Tangan Seorang Jaksa yang Dinas di Kejati DKI

Dhani Irawan - detikNews
Kamis, 31 Mar 2016 15:26 WIB
Foto: Rachman Haryanto
Jakarta - KPK kembali melakukan operasi tangkap tangan. Kali ini seorang jaksa dari Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta ditangkap saat menerima uang.

Wakil Ketua KPK Saut Situmorang membenarkan operasi tangkap tangan yang dilakukan KPK. Penangkapan itu dilakukan Kamis (31/3/2016).

"Benar," kata Saut saat dikonfirmasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun Saut belum membeberkan terkait perkara apa jaksa tersebut ditangkap.

Sementara itu Humas Kejati DKI Waluyo yang dikonfirmasi mengaku belum mendapat kabar soal itu.

"Semua personel lengkap," jelas Waluyo. (dha/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads