Menurut Sandiaga, Jakarta butuh sosok seperti Chandra Hamzah. "Mungkin (Chandra Hamzah) calon wagub yang fenomenal," kata Sandiaga saat berbincang dengan detikcom, Minggu (27/3/2016).
Kepada Chandra, Sandiaga pun sempat menawarkan untuk maju pemilihan gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta tahun 2017 nanti. "Saya nanya, bagaimana kalau mas Chandra bantu di DKI, tertarik nggak?," cerita Sandi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia senyum-senyum simpul dan bilang dia (Chandra Hamzah) lawyernya Pak Gubernur Basuki tapi Sahabat Sandiaga," kata Sandiaga menirukan ucapan Chandra.
Chandra Hamzah yang lahir di Jakarta 25 Februari 1967 adalah alumnus Fakultas Hukum Universitas Indonesia 1995. Lulus kuliah dia sempat mempelopori lahirnya Pusat Studi Hukum dan Kebijakan Indonesia (PSHK). Pada 2000-2001 Chandra menjadi anggota Tim Gabungan Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (TGPTPK). Di saat yang sama diaย menjadi bagian dalam Tim Persiapan Pembentukan Komisi Anti Korupsi.Dia menjadi Wakil Ketua KPK bidang penindakan serta informasi dan data pada periode 2007-2011.
(erd/asp)











































