Arus Lalu Lintas dari Puncak ke Jakarta Mulai Padat

Macet Long Weekend

Arus Lalu Lintas dari Puncak ke Jakarta Mulai Padat

Muhammad Taufiqqurahman - detikNews
Minggu, 27 Mar 2016 12:38 WIB
Arus Lalu Lintas dari Puncak ke Jakarta Mulai Padat
Foto: Aditya Fajar Indrawan/detikcom
Jakarta - Terjadi kepadatan kendaraan dari arah Puncak, Jawa Barat menuju Jakarta siang ini. Ada 3 titik yang menjadi lokasi kepadatan kendaraan.

"Untuk informasi puncak, berdasarkan pemantauan CCTV arah balik Jakarta terjadi kepadatan kendaraan," ujar petugas NTMC Polri, Wiwi saat dihubungi pukul 12.31 WIB, Minggu (27/3/2016).

Wiwi menyebut ada beberapa lokasi kepadatan di Puncak yaitu tanjakan Selarong, Mega Mendung dan Taman Safari. "Semuanya terjadi peningkatan volume kendaraan," ucapnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kepadatan kendaraan mulai terjadi sekjak pukul 12.00 WIB. Hingga saat ini masih diberlakukan dua arah lalin dari Jakarta dan menuju Puncak.

"Tetapi kepadatan tetap mengarah ke Jakarta," terangnya.

Sementara itu, hingga pukul 12.30 WIB jalur Tol Cikampek menuju Jakarta terpantau padat. (tfq/kha)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads