"Kecelakaannya di KM 85, sekitar pukul 14.00 WIB, saat ini petugas masih melakukan pembersihan di lokasi, " kata petugas piket Jasa Marga Widodo saat dihubungi, Sabtu (26/3/2016), sekitar pukul 19.10 WIB.
Widodo menjelaskan, kepadatan terjadi mulai kilometer 87 hingga 85 arah Jakarta. Kecelakaan beruntun ini juga menyebabkan satu orang meninggal dan 3 lainnya luka berat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebanyak tiga kendaraan terlibat dalam kecelakaan beruntun ini. Ketiganya terdiri dari truk bernopol BM 9178 AH, Elf B 7008 FAA, dan truk B 9140 RG. Belum diketahui kondisi kerusakan dari tiga kendaraan tersebut. (rna/jor)











































