Pembangunan jalan tol yang dimaksud yakni Jalan Tol Balikpapan-Samarinda, yang berada di Desa Karangjoang, Balikpapan Utara. Peninjauan proyek itu dijelaskan langsung oleh Gubernur Kalimantan Timur Awang Faroek Ishak, Kamis (24/3/2016).
Hadir mendampingi Presiden Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono. Setelah mendengarkan penjelasan, Jokowi yang didampingi Ibu Negara Iriana Widodo ini meninjau maket dan panel pengerjaan proyek jalan tol tersebut.
![]() |
Jalan Tol Balikpapan-Samarinda ini akan dibangun sepanjang 99,2 kilometer. Ini merupakan ruas jalan tol pertama di Kalimantan yang ditargetkan selesai pada Mei 2019.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pengerjaan Jalan Tol Balikpapan-Samarinda ini terbagi dalam 5 Seksi, yakni seksi I dengan ruas Balikpapan-Samboja, seksi II ruas Samboja-Palaran I, seksi III ruas Samboja-Palaran II, seksi IV ruas Palaran-Jembatan Mahkota dan seksi V ruas Balikpapan-Sepinggan. (rjo/dra)












































