Pembaca pasangmata.com, Mardiyanto mengirim foto penampakan aksi demo para sopir taksi dan bajaj di kawasan Monas. Foto itu diambil dari atas gedung bertingkat.
"Iring-iringan bajaj masuki kawasan monas untuk berdemo," kata Mardiyanto dari gedung di Jl Budi Kemulyaan, Jakarta Pusat, Selasa (22/3/2016).
Mardiyanto/pasangmata.com |
Sementara itu usai berunjuk rasa di sekitaran Jalan Jenderal Sudirman, sejumlah sopir taksi dan bajaj terus berdatangan secara tertib sejak pukul 12.00 WIB sambil membawa atribut spanduk.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mobil-mobil taksi juga masih terparkir rapi di Lapangan Silang Monas. Menurut Kasi Tatib Subdit Bin Gakkum Kompol D Harefa, massa diarahkan ke Monas untuk menghindari tindakan-tindakan anarkis yang tadi sempat mewarnai demonstrasi.
"Mereka dikumpulkan dulu di sini menghindari tindakan yang tidak diinginkan. Belum ada arahan lagi, jadi mereka kumpulkan di sini dulu," ujar Harefa saat berbincang. (ega/mad)












































Mardiyanto/pasangmata.com