Resmi Jabat Kapolda Jabar, Irjen Pol Jodie Rooseto Salami Anak Buah

Resmi Jabat Kapolda Jabar, Irjen Pol Jodie Rooseto Salami Anak Buah

Baban Gandapurnama - detikNews
Selasa, 22 Mar 2016 11:59 WIB
Foto: Baban Gandapurnama/detikcom
Bandung - Irjen Pol Jodie Rooseto resmi menjabat Kapolda Jabar. Dia menggantikan Irjen Pol Moechgiarto yang kini menjadi Kapolda Metro Jaya. Jodie langsung menyalami anggota atau anak buahnya dalam seremoni penyambutannya.

Serah terima jabatan pimpinan tertinggi polisi di Jabar ini berlangsung di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Selasa (22/3/2016), sekitar pukul 11.00 WIB. Kedatangan Jodie disambut seluruh pejabat utama Polda Jabar dan para Kapolres yang bertugas di wilayah hukum Polda Jabar.

Prosesi serah terima diawali penyambutan pedang pora di pintu gerbang Mapolda Jabar. Ratusan personel berjejer di kiri kanan untuk menyambut pimpinan baru tersebut. Jodie didampingi istrinya berjalan menuju pintu lobi Mapolda Jabar yang sudah ditunggu Moechgiyarto.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Satu per satu Jodie menggenggam erat tangan pejabat utama Polda Jabar serta para Kapolres yang berurutan membentuk barisan. Jodie yang sebelumnya menjabat Widyaiswara Utama Sespim Polri Lemdikpol ini tak ketinggalan berjabat tangan dengan Moechgiyarto.

Rangkaian acara ini dilanjutkan dengan upacara dan penyampaian sambutan Moechgiyarto dan Jodie. (bbn/trw)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads