Laju kendaraan taksi ini menghalangi sejumlah kendaraan yang akan keluar dari dalam tol. Akibatnya terjadi kemacetanΒ di ruas tol dari Cawang sampai Semanggi. "Kemacetan terjadi selain karena volume kendaraan juga karena banyak taksi di arteri yang di pintu keluar tol," kata petugas Jasa Marga Ema ketika dihubungi detikcom, Selasa (22/3/2016).
Hingga saat ini, kata Ema, Jasa Marga belum berencana melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacetan akibat unjuk rasa sopir taksi. "Hingga saat ini belum ada informasi (rencana) pengalihan isu," kata Ema.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sopir taksi juga 'menguasai' sejumlah ruas jalan protokol di Jakarta. Sejumlah pembaca detikcom, Selasa (22/3/2016) memberikan foto-foto lewat redaksi@detik.com bagaimana konvoi sopir taksi menguasai jalan di Jakarta.
Dari ketinggian gedung BEJ terlihat konvoi sopir taksi di ruas jalan di Sudirman. Kemudian di ruas MT Haryono taksi menguasai seluruh jalan.
Sayangnya aksi sejumlah pendemo dinilai tak terpuji. Mereka merazia taksi yang beroperasi dan memaksa penumpang turun.
(erd/trw)











































