Kejadian ini berlangsung sekitar pukul 09.30 WIB, Selasa (22/3/2016). Awalnya Metromini 640 jurusan Pasar Minggu-Tanah Abang yang sedang melewati Dukuh Atas dicegat 1 sopir taksi. Sopir taksi itu mengenakan baju seragam Blue Bird yakni batik biru.
Kemudian dia menghampiri Metromini yang jalan perlahan. Lalu menggebuk kaca sebelah kiri Metromini dengan tangan. Kaca Metromoni pun pecah.
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski demikian aksi ini tidak membuat sopir taksi terluka. Penumpang juga tidak ada di dalam Metromini. Beberapa polisi membantu agar sopir Metromini cepat jalan. Pecahan kaca berceceran di jalan. Setelah sopir Metromini jalan cepat, sopir taksi bergabung dengan temannya untuk mengikuti demo menolak kehadiran taksi online.
![]() |
Sementara lalu lintas sekitar ramai lancar. Pengguna jalan dan masyarakat melihat aksi tersebut dengan melambatkan jalan mereka.
![]() |
(nwy/trw)














































