Akom Deklarasi jadi Caketum Golkar di Yogyakarta Malam ini

Akom Deklarasi jadi Caketum Golkar di Yogyakarta Malam ini

Sukma Indah Permana - detikNews
Jumat, 11 Mar 2016 16:02 WIB
Akom Deklarasi jadi Caketum Golkar di Yogyakarta Malam ini
Foto: Sukma Indah Permana
Jakarta - Ade Komarudin (Akom) akan menyampaikan ikrar politik sebagai calon Ketua Umum Golkar menjelang munas. Pidato ikrar akan dibacakan di Alun-alun Utara Keraton Yogyakarta malam ini.

"Ikrar akan disampaikan nanti pukul 19.00 WIB di alun-alun Utara Yogyakarta," ujar politisi Golkar yang juga menjadi penanggung jawab acara Misbakhun.

Hal ini disampaikan Misbakhun dalam jumpa pers yang digelar di Hotel Tentrem, Yogyakarta, Jumat (11/3/2016). Hadir dalam jumpa pers sejumlah kader Golkar seperti Tantowi Yahya, Markus Nari, Tb Iman Aryadi, Dewi Asmara, dan Ketua Golkar DIY Gandung Pardiman. Ikrar ini akan dibacakan setelah Akom melakukan Kunjungan ke-23 Provinsi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Misbakhun mengklaim Akom telah mendapatkan 420 surat dukungan dari DPD Partai Golkar di tingkat I dan II.

Yogyakarta dipilih menjadi lokasi pembacaan ikrar karena dinilai sebagai kota yang mengutamakan kesederhanaan, kebersamaan, intelektualisme, dan plural. Para tim sukses juga telah menemui Sri Sultan Hamengku Buwono X untuk meminta izin menggunakan Alun-alun Utara.

"Sultan juga memberikan banyak nasihat-nasihat kepada Pak Ade Komarudin," imbuhnya.

Sebanyak 1.500 undangan disebar, dan sejumlah kader Golkar akan hadir di antaranya Titiek Soeharto dan Utoyo Usman.

Misbakhun menjelaskan pemilihan kata ikrar dibanding deklarasi karena pertimbangan sisi etis politik. Oleh karena munas belum diputuskan atau dijadwalkan, namun sudah diinginkan oleh kader. Sedangkan pertemuan dengan daerah sudah dilakukan, sehingga ikrar ini nantinya menjadi bentuk sikap Ade menghargai aspirasi dari kader di daerah.

Ikrar yang akan dibaca nanti berjudul 'Satu Golkar untuk Indonesia'.

"Karena harus ada penyikapan politik yang diwujudkan dalam bentuk ikrar," kata Misbakhun. (sip/tor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads