"Jadi saya sampaikan, memang kata yang punya kabel-kabel lama ini, kabel lama ini tidak diangkat karena apa? Karena biaya untuk mengangkat itu jauh lebih besar daripada nilai ekonomi kabel lama," jelas Dir Krimsus Polda Metro Jaya Kombes Mujiyono dalam jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Jumat (11/3/2016).
Menurut Mujiyono di bawah gorong-gorong ini memang terdapat kabel PLN dan Telkom.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tersangka ini sudah ahlinya di bidang perkabelan, tersangka juga sudah tahu bentuk kabelnya. Tersangka juga sudah tahu ini kabel lama apa baru. Kabel listrik yang kaya digergaji itu kaya tersulut dan terbakar jadi itupun dites juga," tutup dia.
Sudah sekitar 8 bulan pelaku beraksi. Ada 6 tersangka yang diamankan. Mereka mengambil kabel untuk tembaga dan timah yang dijual mahal. (mei/dra)











































