Seluruh Warga Kalijodo Ber-KTP DKI Sudah Pindah ke Rusun

Bersih-bersih Kalijodo

Seluruh Warga Kalijodo Ber-KTP DKI Sudah Pindah ke Rusun

Mulya Nur Bilkis - detikNews
Senin, 29 Feb 2016 12:19 WIB
Saat warga Kalijodo direlokasi ke rusun (Foto: Lamhot Aritonang)
Jakarta - Warga yang mendiami kawasan Kalijodo kini seluruhnya meninggalkan wilayah tersebut. Seluruh warga yang memegang KTP DKI sudah pindah ke rusun.

"Yang ber-KTP DKI ada 86 KK, sudah pindah semua," kata Walikota Jakarta Barat Anas Effendi saat dihubungi detikcom, Senin (29/2/2016).

Ada 105 KK yang tercatat tinggal di Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Dari jumlah tersebut, hanya 86 KK yang ber-KTP DKI dan diberi rusun. Selebihnya, memilih mengontrak rumah atau pulang ke daerah asal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Warga lain ada yang ngontrak atau pulang kampung," ucapnya.

Saat ini warga Kalijodo zona Jakarta Barat direlokasi ke rusun Pulogebang, Jakarta Timur sedangkan untuk warga zona Jakarta Utara dipindahkan ke rusun Marunda, Jakarta Utara.

Sementara itu, untuk zona Jakarta Utara total ada 212 KK yang pindah ke rusun Marunda. Namun, Pemkot Jakarta Utara tak memiliki data warga yang memilih pulang kampung.

"Data terakhir ada 212 KK yang sudah menempati rusun baik Marunda," kata Walikota Jakarta Utara Rustam Effendi di sela-sela pembongkaran kawasan Kalijodo zona Jakarta Utara.

Sejak pukul 07.30 WIB, bangunan-bangunan di seluruh kawasan dihancurkan dengan menggunakan ekskavator. Di wilayah Jakarta Utara, kafe Intan milik Daeng Aziz yang pertama diratakan petugas. Namun, khusus rumah ibadah, pemerintah kota memberi waktu pada pengurus dan warga untuk membongkar sendiri.


(mnb/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads