Fokus Selesaikan Konflik, PPP Belum Tentukan Sikap Soal Pilgub DKI 2017

Fokus Selesaikan Konflik, PPP Belum Tentukan Sikap Soal Pilgub DKI 2017

Rina Atriana - detikNews
Kamis, 25 Feb 2016 14:56 WIB
Foto: Rina Atriana
Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) belum menentukan sikap terkait calon yang akan diusung di Pilgub DKI 2017. Ditanya kemungkinan majunya duet Ahok-Djarot, PPP mengaku masih fokus kepada islah partai dan belum memutuskan apapun.

"Kami di PPP belum bisa memberikan komentar terkait dengan pilkada karena kami fokus menyelesaikan persoalan di internal PPP," ujar Sekjen PPP Muktamar Bandung Romahurmuziy usai menghadiri Mukernas IV di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Kamis (25/2/2016).

"Baru setelah itu kami berkomentar terkait pilkada," imbuhnya singkat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) telah memproklamirkan diri maju dari jalur independen. Hal tersebut karena jumlah KTP yang dikumpulan Teman Ahok telah memenuhi syarat untuk mengusung mantan Bupati Belitung Timur itu sebagai calon gubernur.

Terkait partai, sejauh ini ada NasDem yang sudah ada di belakang Ahok. PDIP dan Hanura juga disebut mendukung Ahok, namun baru sebatas klaim, belum ada pernyataan resmi dari kedua partai tersebut. Gerindra dan PKS telah terang-terangan tak akan mendukung Ahok. Sedangkan PAN, PPP, PD, Golkar, dan PKB belum menentukan sikap.

PPP punya 10 kursi di DPRD DKI. Syarat untuk bisa mengusung calon gubernur sendiri adalah memiliki sedikitnya 22 kursi di DPRD DKI. PPP harus berkoalisi dengan parpol lain jika ingin mengusung calon. (rna/tor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads