detikcom mendapatkan beberapa catatan-catatan yang diduga goresan curahan hati PSK di Kalijodo. Seperti siang ini, Selasa (23/2/2016), ada tulisan kegalauan seorang perempuan terhadap pria playboy.
Tulisan dengan tinta biru di buku tulis itu menggambarkan kegeraman seorang perempuan yang dipermainkan seorang pria. Berikut antara lain tulisannya:
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
tapi semua cewek digombalin
Dan di beri harapan kosong
Jadi itu apa yah?!!
bangxxx
Mungkin sekarang kamu lagi
bahagia sama dia tapi inget
suatu saat nanti kamu bakalan
ngerasain juga kok apa yang
pernah aku rasain waktu
kita masih bersama
Tak diketahui siapa penulis catatan ini. Di kamar yang sudah 'porak poranda' ditinggal pemiliknya tak ada lagi kehidupan. Hanya benda-benda tak terpakai, termasuk buku catatan itu.
Sebentar lagi, akhir Februari jejak kelam si perempuan di Kalijodo pun akan segera terhapus. Bangunan kamar 1x2 meter yang merupakan satu di antara kamar di salah satu kafe tiga lantai itu akan diruntuhkan. Dan entah ke mana perginya si perempuan galau dari Kalijodo ini. (adf/dra)











































