TransJ Mogok di Jl Otista, Lalin Tersendat

TransJ Mogok di Jl Otista, Lalin Tersendat

Kartika Sari Tarigan - detikNews
Rabu, 17 Feb 2016 22:59 WIB
Foto: Suprihadi Wijoyo/pasangmata.com
Jakarta - Sebuah Bus TransJakarta mogok menjelang GOR Remaja, Jl Otto Iskandar Dinata (Otista), Jatinegara, Jakarta Timur. Akibatnya, lalu lintas menjelang lokasi pun tersendat.

"Iya, ada TransJakarta mogok, tapi saya enggak tahu penyebabnya apa kan saya tidak di lapangan. Tapi ada kemacetan yang lumayan panjang," kata seorang petugas Polsek Jatinegara yang enggan menyebutkan namanya pukul 22.20 WIB ketika dihubungi Rabu (17/2/2016).

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 21.30 WIB. Hingga kini petugas masih berada di lokasi untuk melakukan penanganan. Β 

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya karena mogok nanti diderek, tapi sampai saat ini petugas di lapangan masih berusaha mengurai kemacetan," sambung dia.

Penyebab dari mogoknya bus TransJakarta ini masih belum diketahui. Sementara itu menurut pembaca detikcom bernama Suprihadi Wijoyo menyatakan bus itu tersangkut di separator.

"Bus TransJakarta gandeng, body bawahnya menyangkut separator busway. Keadaan masih dalam penanganan petugas," ujar Suprihadi yang juga mengirimkan gambar ke pasangmata.com. (bag/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads