NasDem bahkan telah mendeklarasikan diri mendukung Ahok di Pilgub mendatang. NasDem tak meminta jatah wagub, juga menegaskan dukungan tanpa syarat kepada Ahok.
"Ya kita terimakasih sama NasDem mendukung tanpa syarat. Mereka juga kasih saya pilihan, mereka mendukung juga Teman Ahok untuk independen, jadi harus cek KTP dulu nih. Nanti setelah pendaftaran bisa berkembang independen atau apa (enggak)," kata Ahok kepada wartawan di sela-sela pelantikan 7 gubernur dan wagub terpilih Pilkada Serentak di Istana Negara, Jakarta, Jumat (12/2/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika PDIP, NasDem, dan Hanura bersatu, Ahok sudah mengantongi syarat untuk maju Pilgub DKI dengan dukungan lebih dari 40% kursi DPRD DKI. Namun nyatanya Ahok lebih memilih maju lewat jalur independen.
"Ya, independen," kata Ahok saat ditanya soal jalur yang akan ditempuhnya di Pilgub DKI. Wawancara dengan Ahok terjadi di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (15/2/2016).
Memang syarat dukungan KTP untuk maju lewat jalur independen yang dikumpulkan Teman Ahok sudah memenuhi persyaratan. Ahok pun tak ragu maju lewat jalur independen. "Oh enggak (bimbang). Aku tetap Teman Ahok dong, teman tetap lebih enak dong," ujarnya saat ditanya apakah bimbang memilih jalur independen atau lewat parpol.
Namun Ahok belum mendaftarkan diri secara resmi ke KPUD baik melalui jalur independen maupun parpol. Sebagai gambaran saja, begini kira-kira kekuatan Ahok berdasarkan kursi parpol di DPRD DKI:
Parpol pendukung Ahok:
PDIP: 28 kursi
Partai NasDem: 5 kursi
Partai Hanura: 10 kursi
Parpolย Kontra Ahok:
Partai Gerindra: 15 kursi
PKS: 11 kursi
Parpol yang belum mengambil keputusan:
PAN: 2 kursi
PPP: 10 kursi
PD: 10 kursi
Partai Golkar: 9 kursi
PKB: 6 kursi
Parpol yang belum mengambil keputusan juga memasukkan nama Ahok dalam bursa cagubnya. Namun mereka belum mengambil keputusan akhir terkait dukungan ke Ahok di Pilgub DKI.
Namun dukungan parpol menjadi tak penting lagi jika Ahok memilih maju lewat jalur independen. Meski demikian pada saat Ahok sudah duduk di kursi gubernur, dukungan parpol di DPRD tentu tak bisa diabaikan. (van/nrl)











































