"Benar ada genangan dan informasinya di KM 34. Genangan setinggi 30 cm akibat hujan lebat," ujar petugas Jasa Marga, Widodo kepada detikcom, Minggu (14/2/2016).
Akibat genangan itu, terjadi penumpukan kendaraan mulai dari KM 42. Rata-rata laju kendaraan berkisar pada 10 km/jam hingga 20 km/jam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun Widodo mengatakan selepas KM 32 arah Jakarta, arus kendaraan kembali normal seperti sedia kala.
Sebelumnya, seorang pengendara bernama Angga mengatakan hujan deras mengguyur sepanjang Tol Cikampek dan mulai macet di KM 32. "Mau masuk KM 34 itu mobil jalannya pelan-pelan dan pada ambil jalur paling kanan semua. Ternyata jalur kiri dan tengahnya banjir," ucap Angga saat dihubungi detikcom.
Genangan di tengah jalan itu sempat membuat satu mobil berwarna hitam mogok. Sementara mobil lainnya harus melaju dengan pelan karena padatnya volume kendaraan. "Mobil hitam itu mau keluar tol dan mogok karena airnya tinggi," kata Angga.
Senada dengan Angga, Bazoka pengendara lainnya mengatakan cuaca di Tol Cikampek KM 38 arah Jakarta hujan deras disertai angin. Kemacetan juga terjadi di sana.
(fiq/asp)











































