Nachrowi Kritik Ahok: Dalam Memimpin Harus Santun

Nachrowi Kritik Ahok: Dalam Memimpin Harus Santun

Mulya Nur Bilkis - detikNews
Jumat, 12 Feb 2016 17:16 WIB
Foto: agung pambudhy
Jakarta - Partai Gerindra mengumpulkan para penantang Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang ingin maju Pilgub DKI 2017. Salah satu yang hadir adalah Ketua DPD PD DKI, Nachrowi Ramli. Nachrowi pernah menjadi penantang Ahok di Pilgub DKI 2012 silam berpadangan dengan cagub Fauzi Bowo (Foke). Namun kala itu Foke-Nara kalau melawan Jokowi-Ahok di putaran kedua.

Kini Nara kembali masuk di bursa cagub DKI dari Partai Demokrat.Β  Nachrowi pun memaparkan cagub DKI yang diimpikan PD.

"Demokrat sudah siap dari lalu-lalu dan kita sudah punya keinginan sesuai idelogi Demokrat. Kita ingin pemimpin bersih, cerdas dan santun," kata Ketua DPD Demokrat DKI Nachrowi Ramli di sela acara silaturahmi bakalan calon gubernur DKI. Di Hotel Aryaduta, Jakarta, Jumat (12/2/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ia mengatakan dari ketiga kriteria tersebut, ada satu kriteria yang tidak dimiliki Ahok saat ini.

"Menurut saya ada satu yang kurang. Kita punya UU. Dalam memimpin harus kita ingin santun berbahasa, tidak mencederai perasaan orang lain. Kalau punya hipotesa harus ada data-data," sambungnya.

Nachrowi mengatakan hingga saat ini partainya masih melakukan pengkajian dan melihat tokoh-tokoh potensial yang akan diusung. Hal inilah yang mendasari kehadiran Nachrowi dalam berbagai acara penjaringan balon cagub dari Gerindra.

"Pasti ada yang dilirik dari 14 nama di sini makanya saya datang. Kalau saya (maju) mau tapi ada mekanisme partai," ucapnya.

Apakah Demokrat sudah pasti tak akan mendukung Ahok pada Pilkada DKI nanti?

"Politik itu dinamis. Kita punya mekanisme partai dan akan ditentukan oleh Majelis Tinggi partai," pungkasnya. (mnb/van)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads