Jessica memperagakan sejumlah adegan dalam proses rekonstruksi tersebut. Dari awal sampai akhir, adegan per adegan akan direka ulang oleh Jessica.
Termasuk adegan saat Jessica datang ke kafe Olivier seorang diri. Jessica sempat keluar dari kafe setelah memesan tempat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jessica membeli sabun sebagai hadiah untuk Mirna, Hani dan satu teman lainnya yang ternyata tidak jadi datang.
Jessica juga memperagakan adegan saat bertemu dengan pihak kafe Olivier. Dari foto yang didapat detikcom, Jessica tampak tersenyum kecil saat memperagakan adegan tersebut.
Jessica mengenakan baju tahanan berwarna oranye dan celana panjang warna krem saat dan sandal jepit saat rekonstruksi tersebut.
Rekonstruksi dipimpin langsung oleh Kasubdit Jatanras Polda Metro Jaya AKBP Herry Heryawan. Rekonstruksi ini melibatkan puluhan personel dari penyidik Unit I Subdit Jatanras, tim Inafis serta polwan.
Diperkirakan rekonstruksi yang berlangsung tertutup ini akan memakan waktu cukup lama karena menggunakan dua versi yakni versi Jessica dan versi polisi. Wartawan hanya bisa mengambil gambar dari luar Kafe Olivier yang berjarak 10 meter. (mei/fdn)











































