Polisi: Fitri 'Spiderkid' Tewas Setelah Terpeleset Saat Kejar KA

Akhir Kisah Fitri 'Spiderkid'

Polisi: Fitri 'Spiderkid' Tewas Setelah Terpeleset Saat Kejar KA

Mei Amelia R - detikNews
Kamis, 04 Feb 2016 14:31 WIB
Foto: Fitri Spiderkid saat berusia 13 tahun
Jakarta - Simpang siur penyebab kematian Fitri 'Spiderkid' di Stasiun Pondok Ranji, Ciputat, Tangerang Selatan, terjawab. Polisi mengatakan, Fitri tewas karena terpeleset saat mengejar kereta yang sedang berjalan. Dia tewas bukan karena terjatuh saat memanjat seperti diberitakan sebelumnya.

Kasubag Humas Polres Tangsel AKP Mansuri kepada detikcom, Kamis (4/2/2016), mengatakan peristiwa itu terjadi Rabu (3/2) pukul 15.50 WIB. Polisi sudah memeriksa 1 orang saksi mengenai peristiwa tewasnya Fitri.

"Berdasarkan keterangan saksi, korban akan naik kereta api yang sedang berjalan dan korban terpeleset, lalu jatuh hingga terseret," ucap Mansuri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Orangtua Fitri langsung membawa anaknya ke rumah. Namun, nyawa Fitri tak bisa diselamatkan.

"Dia sempat dibawa pulang ke rumahnya oleh orang tuanya yang tinggal tidak jauh dari tempat kejadian. Tidak berapa lama korban meninggal dunia," ujarnya.

Keluarga juga menolak upaya polisi untuk memvisum jasad Fitri. "Keluarga korban menganggap bahwa ini suatu musibah dan pihak keluarga keberatan untuk divisum," tutupnya.

(rvk/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads