Dorong Munaslub, Ical: Saya dan Agung Laksono Tak Usah Maju Lagi

Rapimnas Golkar

Dorong Munaslub, Ical: Saya dan Agung Laksono Tak Usah Maju Lagi

Mulya Nur Bilkis - detikNews
Minggu, 24 Jan 2016 14:39 WIB
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Ketua Umum DPP Golkar Munas Bali Aburizal Bakrie mengisyaratkan tidak akan kembali maju sebagai ketua umum jika Munaslub dilaksanakan. Tak hanya ia, Agung pun diimbaunya tak lagi maju sebagai ketua umum.

"Saya katakan bahwa kalau rapimnas memutuskan munaslub, maka saya tidak tertarik lagi. Banyak kader-kader partai Golkar yang dapat memimpin partai ini," kata Ical di Rapimnas hari ke 2 partai Golkar di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu (24/1/2016).

Hal ini memang sudah dinyatakannya usai pembukaan Rapimnas, Sabtu (23/1) malam. Ia juga meminta agar Agung Laksono tidak ikut maju sebagai ketua umum.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya, Pak Agung Laksono, tak usah lagi lah. Ibarat malam, sudah lepas dari Isya, sudah malam. Partai Golkar punya kader-kader yang banyak. Dalam budaya Jawa, sudah waktunya yang senior ini tut wuri handayani. Kita mendukung dari belakang," sambungnya.

Soal kedudukan sebagai Dewan Pertimbangan Partai, Ical menjawab diplomatis. "Itu terserah DPP yang baru. Itu yang berlaku selama ini," pungkasnya.

Soal siapa pengganti Ical, Sekjen DPP Golkar Idrus Marham memilih tak membahas pencalonan itu karena keputusan Munaslub masih menunggu Rapimnas. (mnb/van)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads