Menteri Susi Ucapkan Terima Kasih Atas Semua Bantuan, Jenazah Panji Sampai ke RI Sabtu

Menteri Susi Ucapkan Terima Kasih Atas Semua Bantuan, Jenazah Panji Sampai ke RI Sabtu

Wahyu Daniel - detikNews
Rabu, 20 Jan 2016 16:46 WIB
Foto: Istimewa/detikcom
Jakarta - Menteri Susi Pudjiastuti menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan semua pihak terkait pemulangan jenazah putra sulunganya Panji Hilmansyah dari Amerika Serikat. Jenazah almarhum akan sampai di tanah air pada Sabtu (23/1).

"Kami berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan doa dan dukungannya kepada keluarga kami atas musibah yang kami hadapi," kata Susi, Rabu (20/1/2016).

Sedang terkait pemulangan almarhum Panji Hilmansyah, keluarga mendapatkan kabar akan sampai ke Indonesia pada hari Sabtu (23/01).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Setibanya di Cengkareng akan kami bawa ke Bandara Halim untuk diterbangkan ke Pangandaran. Di Pangandaran, almarhum akan dimakamkan di makam keluarga di daerah Uyeng," jelas dia.

"Sekali lagi kami berterima kasih atas bantuan dari pihak-pihak yang membantu pemulangan Hilman ke tempat peristirahatan terakhirnya," tutup dia. (dra/dra)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads