Informan Polres Jakpus yang Ikut Grebek Rumah Bandar Narkoba Ditemukan Tewas

Informan Polres Jakpus yang Ikut Grebek Rumah Bandar Narkoba Ditemukan Tewas

Yulida Medistiara - detikNews
Rabu, 20 Jan 2016 08:22 WIB
Informan Polres Jakpus yang Ikut Grebek Rumah Bandar Narkoba Ditemukan Tewas
Foto: Edi Wahyono
Jakarta - Informan bernama Japri dari Polres Jakarta Pusat yang ikut bersama Bripka Taufik menceburkan diri di kali Ciliwung akibat diserang saat melakukan penggerebekan di Jl Slamet Riyadi, Jakarta Timur ditemukan tewas. Jenazah Japri ditemukan dalam kondisi mengapung di kali Banjir Kanal Barat, Palmerah.

"Penjaga perahu penyebrangan itu melihat ada mayat mengapung," kata Kapolsek Palmerah, Kompol Darmawan saat dihubungi, Rabu (17/1/2016).

Jenazah Japri alias Cibe ditemukan penjaga perahu, Minto (50) ketika sedang tertidur di dalam perahu penyeberangan. Ia melihat korban telah mengapung di kali dan kemudian dibantu warga menyeret korban ke tepi kali.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Japri ketika ditemukan sedang mengenakan sweater warna hitam lengan panjang, kaus oblong warna merah, celana jeans bewarna gelap. Polisi menemukan kartu identitas korban.

Jenazah korban ditemukan pada hari Selasa sekitar pukul 23.50 WIB, anggota kepolisian dari Polres Jakarta Pusat langsung menuju lokasi. Saat ini jenazah sudah dibawa ke RS Polri Soekanto, Kramatjati, Jakarta Timur untuk di visum.

"Jenazah langsung dibawa ke Rs Polri Kramatjati," tutup Darmawan.

(Hbb/Hbb)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads