Jokowi Ucapkan Selamat Atas Dilantiknya Ade Komarudin Jadi Ketua DPR

Jokowi Ucapkan Selamat Atas Dilantiknya Ade Komarudin Jadi Ketua DPR

Ray Jordan - detikNews
Selasa, 19 Jan 2016 10:49 WIB
Jokowi Ucapkan Selamat Atas Dilantiknya Ade Komarudin Jadi Ketua DPR
Presiden Jokowi (Foto: Setpres)
Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang sejumlah pimpinan lembaga tinggi negara ke Istana Negara membahas rencana revisi UU terorisme. Ketua DPR yang baru saja dilantik, Ade Komarudin turut hadir.

Dalam kesempatan itu, Jokowi mengucapkan selamat atas terpilihnya Ade Komarudin sebagai Ketua DPR yang baru menggantikan Setya Novanto.

"Saya juga ingin mengucapkan selamat atas pelantikan Ade Komarudin sebagai ketua DPR yang baru," ujar Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, Selasa (19/1/2016).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jokowi yakin, di bawah kepemimpinan Ade Komarudin, DPR bisa menjadi lembaga yang bisa dipercaya masyarakat.

"Saya yakin di bawah kepemimpinan beliau, DPR akan menjadi lembaga yang dipercaya rakyat dalam mengemban fungsinya sebagai representasi rakyat, representasi politik," kata Jokowi.

Dalam pertemuan ini, hadir para pimpinan lembaga tinggi negara. Di antaranya Ketua MPR Zulkifli Hasan, Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang, Ketua DPD Irman Gusman, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah, Ketua MK Arief Hidayat, Ketua MA Hatta Ali, dan Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Harry Azhar Azis.

Sementara itu, dari pihak pemerintah hadir mendampingi Presiden Jokowi yakni Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Staf Presiden Teten Masduki, Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan, Menko PMK Puan Maharani, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. (rjo/hri)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads