Pengusaha Ekspedisi di Karawang Ditembak dengan Senpi Jenis FN

Pembunuhan Pengusaha di Karawang

Pengusaha Ekspedisi di Karawang Ditembak dengan Senpi Jenis FN

Tri Ispranoto - detikNews
Senin, 11 Jan 2016 17:04 WIB
Pengusaha Ekspedisi di Karawang Ditembak dengan Senpi Jenis FN
Mobil milik korban (Foto: Nandang/pasangmata.com)
Karawang - Pengusaha ekspedisi, Cahyadi Susanto alias H Aming (60), diduga tewas setelah ditembak sebanyak dua kali oleh pelaku yang hingga kini identitasnya masih misterius. Dari hasil penyelidikan sementara korban tewas setelah tertembus timah panas dari senjata api (senpi) jenis FN yang ditembakan dari jarak sangat dekat.

"Pelaku menembak menggunakan senpi sejenis FN," tulis Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Sulistyo Pudjo Hartono, dalam pesan singkat yang diterima detikcom, Senin (11/1/2016).

Hal tersebut diperkuat dengan ditemukannya dua butir selongsong peluru yang biasa digunakan oleh senpi jenis FN dengan kaliber 9 mm.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain mengamankan dua butir selongsong, polisi juga telah mengamankan barang bukti lian berupa HP korban, mobil korban, dan juga satu proyektil yang bersarang di tubuh korban.

Hingga kini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan atas kasus tewasnya pria yang tercatat sebagai warga Perum Menteng, Jalan Madiun No 15, Lippo Cikarang, Bekasi tersebut.

Cahyadi tewas ditembak orang tak dikenal di Kampung Citaman, Kecamatan Pangkalan, Karawang, sekitar pukul 20.15 WIB. Korban tewas setelah ditembak di bagian dadanya saat baru mau menyalakan mobil Pajero Sport B 701 AMG. Pelaku diduga laki-laki berperawakan tinggi tegap dan berambut cepak.

(rvk/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads