Beberkan Rapor Kementerian, MenPANRB: Saya Terjemahkan Instruksi Presiden

Beberkan Rapor Kementerian, MenPANRB: Saya Terjemahkan Instruksi Presiden

Hardani Triyoga - detikNews
Senin, 04 Jan 2016 15:50 WIB
Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, KemenPANRB membeberkan hasil audit akuntabilitas kinerja kementerian dan lembaga ke publik. MenPANRB Yuddy Chrisnandi mengatakan aksinya didasari terjemahan atas perintah Presiden dan Wapres.

"Pak Presiden dan Pak Wapres sudah bicara soal reformasi birokrasi. Ini dilakukan untuk melakukan perubahan birokrasi itu. Saya secara eksplisit menerjemahkan Pak Jokowi dan Pak Wapres ingin dilakukan terbuka," kata Yuddy kepada wartawan dalam perjalanan menuju Bandara Soekarno-Hatta, Senin (4/1/2016).

Yuddy juga mengatakan sudah menyampaikan niatnya untuk buka-bukaan di kantor Wapres beberapa waktu lalu. Niatnya buka-bukaan adalah agar terjadi perubahan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena kalau tertutup, saya nggak yakin bakal ada perubahan. Ini bicara reformasi birokrasi nasional. Pak Wapres JK sudah katakan, instruksikan, untuk pembenahan aparatur sipil negara diperlukan sistem. Nah, ini harus ada contohnya. Jadi, tahu bagaimana yang benar dan buruk," papar politikus Hanura ini.

Jika hasil audit ini diberikan ke kementerian dan lembaga terkait secara tertutup, Menteri Yuddy khawatir tak ada perbaikan. Dia sadar aksinya akan menuai protes, namun demi perbaikan, harus tetap dilakukan.

"Dulu saya sampaikan, tapi banyak yang protes, bertanya. Tetapi, kami kan punya jawaban yang obyektif, indikator-indikator, pakai parameter. Ini yang kami lakukan untuk tahun ini, makanya diumumkan terbuka. Agar bisa introspeksi," ujar Yuddy.

Uniknya, KemenPANRB juga menilai dirinya sendiri. Hasilnya, KemenPANRB duduk di posisi 4 kategori kementerian.

Berikut 10 besar rapor akuntabilitas kinerja kementerian dan lembaga:

1. KEMENTERIAN KEUANGAN  83.59  A
2. KOMISI PEMBERANTASAN KORUPSI  80.89  A
3. KEMENTERIAN KELAUTAN PERIKANAN  80.76  A
4. BADAN PEMERIKSA KEUANGAN  80.45  A
5. BADAN PENGAWASAN KEUANGAN DAN PEMBANGUNAN  77.54  BB
6. KEMENTERIAN PENDAYAGUNAAN APARATUR NEGERA DAN REFORMASI BIROKRASI   77.00   BB
7. KEMENTERIAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN NASIONAL/BAPPENAS  76.13   BB
8. KEMENTERIAN PERINDUSTRIAN   73.90  BB
9. BADAN PUSAT STATISTIK   73.86  BB
10. MAHKAMAH KONSTITUSI  73.73     BB (hty/tor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads