Ini Jadwal Operasi Bus TransJ di Malam Tahun Baru 2016

Ini Jadwal Operasi Bus TransJ di Malam Tahun Baru 2016

Mulya Nur Bilkis - detikNews
Kamis, 31 Des 2015 14:58 WIB
Ini Jadwal Operasi Bus TransJ di Malam Tahun Baru 2016
Foto: twitter @PT_TransJakarta
Jakarta - Meski tak ada panggung hiburan, Jl MH Thamrin-Sudirman tetap ditutup untuk pelaksanaan Car Free Night (CFN). Mereka yang ingin bermalam tahun baru di jalan protokol ini bisa menggunakan bus TransJ yang beroperasi 24 jam untuk Sudirman-Thamrin.

Pengumuman rute bus yang akan melayani warga ditempel di halte-halte TransJ dan diumumkan di twitter PT Transportasi Jakarta @PT_TransJakarta, Kamis (31/12/2015). Bunyi pengumuman tersebut antara lain

Pada tanggal 31 Desember 2015, operasional TransJakarta:
A. Koridor 1 s/d 12: beroperasi normal pukul 05.00 s/d 22.00 WIB
B. Kegiatan Car Free Night di Jl Sudirman-Jl MH Thamrin (reguler):Β  beroperasi pukul 18.00-24.00 WIB
C. Koridor 1 (Blok M-Kota):Β  beroperasi normal (situasional)

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami diminta untuk tetap jalan oleh kepolisian, tetapi akan kami lihat. Kalau penuh sekali dan enggak masuk, kita akan buat perpendekkan (rute)," kata Direktur Utama PT Transportasi AN Steve Kosasih, Kamis (31/12/2015).

Jika warga sudah memenuhi kawasan Monas, Medan Merdeka Barat dan sekitarnya, maka rute Blok M-Kota akan diperpendek menjadi Kota-Harmoni, Blok M-Semanggi, Blok M-HI.

Untuk bus angkutan malam hari (Amari) di koridor 1 (Blok M-Kota), 2 (Kota Harapan Indah-Harmoni), 3 (Kalideres - Pasar Baru), 5 (Ancol-Kampung Melayu), 8 (Lebak Bulus-Harmoni), 9 (Pluit-Pinang Ranti), 10 (Tanjung Priok-Cililitan) akan melayani penumpang mulai pukul 23.00-05.00 WIB.

Karena adanya acara malam tahun baru di kawasan Ancol, maka dioperasikan rute khusus yakni rute:
- Harmoni-Ancol yang beroperasi mulai pukul 17.00-24.00 WIB dan 03.00-05.00 WIB,
- Kampung Melayu-Pinang Ranti yang beroperasi mulai pukul 17.00-24.00 WIB.

Untuk menjamin ketersediaan bus di rute-rute yang menjadi pusat kegiatan warga, maka bus-bus di koridor yang diperkirakan sepi akan dialihkan untuk sementara. Beberapa rute yang busnya akan dialihkan yakni 1 (Blok M-Kota), 5 (Ancol-Kampung Melayu), 7 (Kampung Melayu-Kampung Rambutan) dan 9 (Pluit-Pinang Ranti). (mnb/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads