Jokowi mengatakan, pemerintah membuka diri tidak hanya dialog dengan kelompok separatis.
"Dari awal sudah saya sampaikan. Bukan hanya dialog. Ruang-ruang yang berkaitan dengan pembangunan Papua, dialog dengan siapapun enggak ada masalah," kata Jokowi di Kantor Otonom Jayawijaya, Papua, Rabu (30/12/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu, terkait dengan adanya aksi penembak di Polsek Sinak, Papua, Jokowi mengaku sudah meminta aparat penegak baik TNI maupun Polri melakukan tindakan tegas.
"Kejadian seperti itu di manapun bisa terjadi. Saya kira di Aceh juga ada, di sini juga ada, saya perintahkan tegas, aparat harus tegas," kata Jokowi. (rjo/fdn)











































