"Ada kesepakatan enggak keluar dulu Moge ke lokasi titik-titik keramaian pergantian tahun. Tapi Moge boleh dan dipersilahkan bukan di titik-titik keramaian tadi seperti Ancol," kata Kepala satuan Lantas Jakarta Utara, AKBP Sudarmanto di Ancol, Jakarta Utara, Senin (28/12/2015).
Menurut Sudarmanto, imbauan larangan konvoi motor tidak keluar di sekitar Ancol dengan iring-iringan juga untuk menghindari potensi gesekan-gesekan yang mungkin saja terjadi. Karena di tengah kerumunan masa mungkin saja terjadi provokasi sehingga timbul kericuhan. Pelarangan konvoi ini juga berlaku untuk motor gede alias moge.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sudarmanto memastikan akan menindak orang atau pengendara motor yang melakukan pelanggaran. Pengendara motor yang tidak tertib akan ditindak langsung oleh petugas.
"Tilang langsung. Enggak ada yang bebas engga pakai helm atau langgar aturan lain," kata dia. (rvk/rvk)











































