Mitoni berasal dari kata pitu yang artinya tujuh. Tradisi ini digelar masyarakat Jawa untuk menyambut calon bayi yang berusia tujuh bulan dalam kandungan ibunya. Dalam tradisi tersebut biasanya akan dilakukan doa-doa yang dipanjatkan kepada Tuhan agar sang bayi kelak lahir dalam kondisi sehat. Demikian pula ibunya.
Acara digelar di kediaman pribadi Jokowi di Sumber, Solo, Sabtu (26/12/2015). Tak banyak tamu yang diundang, hanya kerabat dekat. Di sela acara, Jokowi menyebut acara itu hanya syukuran kecil-kecilan untuk mendoakan calon jabang bayi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
(Foto: Rusman/Biro Pers-Setpres) |
Jokowi dan keluarga mengenakan pakaian khas tradisional Jawa berwarna biru. Sedangkan Selvi yang dinikahi Gibran pada Juni 2015 lalu mengenakan busana kebaya warna kuning.
Rencananya, usai acara keluarga, Jokowi akan membuka rapat kerja nasional Asosiasi Perangkat Desa Indonesia (Apdesi) di Boyolali. Acara dijadwalkan dihadiri ribuan kepala desa dan bupati se-Indonesia.
(mbr/try)












































(Foto: Rusman/Biro Pers-Setpres)