Soal Metromini, Kemenhub Koordinasi dengan DKI dan Tambah Bus TransJabodetabek

Soal Metromini, Kemenhub Koordinasi dengan DKI dan Tambah Bus TransJabodetabek

Aditya Fajar Indrawan - detikNews
Selasa, 22 Des 2015 20:02 WIB
Soal Metromini, Kemenhub Koordinasi dengan DKI dan Tambah Bus TransJabodetabek
Foto: Metromini mulai beroperasi lagi di Blok M/Wisnu detikcom
Jakarta - Kewenangan Metromini memang berada di bawah Pemprov DKI. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berusaha mengisi transportasi yang layak dengan menyediakan bus TransJabodetabek.

"Dalam rangka penyediaan angkutan yang laik, Metromini kan yang memberikan izin bukan pemerintah pusat, jadi dikembalikan kepada proses izinnya (ke Pemprov DKI)," kata Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub Djoko Sasono kala ditanya tentang polemik Metromini.

Djoko ditanya wartawan di kantornya, Gedung Kemenhub, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (22/12/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam waktu dekat, imbuh Djoko, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Pemda DKI, BUMN transportasi seperti Perum Pengangkutan Penumpang Djakarta (PPD) dan PT Transportasi Jakarta, salah satunya untuk peningkatan kapasitas dan menurunkan kepadatan di ruas-ruas jalan di Jabodetabek.

"Kita sudah ada (bus) TransJabodetabek yang ada beberapa rute. Nantinya beberapa rute yang angkutan umumnya tidak laik jalan akan dilayani oleh itu," jelas Djoko.
Halaman 2 dari 1
(nwk/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads