Gempa terjadi pukul 22.03 WIB Sabtu (19/12/2015). Gempa terasa merata di sejumlah tempat diantaranya Sukabumi Kota, Selabintana, Sukaraja, Cibadak hingga wilayah Cianjur.
Sejumlah pengguna media sosial berlomba membuat status gempa bumi. "Gempa lumayan kencang sampai membuat dinding rumah berderak," tutur Fikri (38) salah seorang warga Karamat Sukabumi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lokasi gempa di 8.49 LS dan 106.97 BT. Berada di 154 Km Barat Daya Garut, 160 Km tenggara Sukabumi, 188 barat daya Bandung, dan 258 km sisi tenggara Jakarta.
Kedalaman gempa 20 kilometer. Tidak berpotensi tsunami. Belum ada laporan korban jiwa atau kerusakan bangunan akibat peristiwa ini. (dnu/dnu)











































