"Beliau nonton televisi, dia bilang 'very good bang' saya senang dengan penanganan di MKD," ujar Junimart kepada wartawan di Bareskrim Mabes Polri, Jumat (18/(12/2015).
Dia menegaskan bahwa tak ada komentar lain yang terlontar dari mulut Kabareskrim selain pernyataan apresiasi. Mereka berdua juga mengaku tak membahas seputar proses sidang MKD.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya Junimart mengatakan bahwa kedatangannya untuk menemui Kabareskrim hanya untuk mendiskusikan seputar pemberantasan narkoba yang saat ini marak di kota asalnya, Sumatera Utara.
"Saya diskusi dengan Pak Kabar untuk diskusi tentang Narkoba di Sumatera Utara," ujarnya.
(rii/Hbb)











































