Wakil Ketua DPRD Taufik: APBD DKI 2016 Batal Disahkan Hari Ini

Wakil Ketua DPRD Taufik: APBD DKI 2016 Batal Disahkan Hari Ini

Danu Damarjati - detikNews
Selasa, 15 Des 2015 13:41 WIB
Wakil Ketua DPRD Taufik: APBD DKI 2016 Batal Disahkan Hari Ini
Foto: Agung Pambudhy
Jakarta - Rancangan APBD DKI 2016 rencananya bakal disahkan lewat rapat paripurna di DPRD DKI pada hari ini. Namun ternyata, DPRD DKI menyatakan rencana itu batal terlaksana.

"Ya sudah, hari Kamis (17/12) untuk APBD," kata Wakil Ketua DPRD DKI, Jl Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (15/12/2015).

Taufik menyatakan hal tersebut usai bertemu dengan pihak Pemprov DKI yakni Sekretaris Daerah DKI Saefullah dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Tuty Kusumawati. Pihak Pemprov menyatakan belum selesai mengerjakan Rencana Kerja Anggaran (RKA), yakni proses dokumen setelah Kebijakan Umum Anggaran-Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Baru dia (Pemprov DKI) bisa sanggup hari Kamis (menyelesaikan RKA)," kata Taufik.

Taufik lantas melapor ke Ketua DPRD Prasetio Edi Marsudi perihal penundaan pengesahan RAPBD DKI 2016 itu. Dia menjelaskan, dirinya sudah meminta kepada Pemprov DKI agar e-komponen dan e-planning dalam penyusunan anggaran harus sinkron.

"Maka rapat paripurna sekarang hanya untuk mengesahkan Raperda," kata Taufik.

Raperda yang akan disahkan sekarang adalah Raperda Kepemudaan. Perihal penundaan ini, menurut Taufik itu adalah murni karena kerja Pemprov DKI yang belum selesai.

"Jadi jangan DPRD lagi yang disalahkan," ujar Taufik.

(dnu/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads