Enggan Komentar Lagi Kasus Novanto, Sudirman: Urusan Saya Sudah Selesai

Enggan Komentar Lagi Kasus Novanto, Sudirman: Urusan Saya Sudah Selesai

Agus Setyadi - detikNews
Sabtu, 12 Des 2015 19:24 WIB
Enggan Komentar Lagi Kasus Novanto, Sudirman: Urusan Saya Sudah Selesai
Foto: Sudirman Said (Rengga/detikFoto)
Banda Aceh - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said yang menjadi pelapor Ketua DPR Setya Novanto dalam kasus 'papa minta saham', menolak berkomentar lagi soal laporannya di ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) itu. Kenapa?

"Saya sudah selesai urusannya melaporkan kepada MKD, kemudian menunggu prosesnya sudah," kata Sudirman dalam konferensi pers di Hotel Hermes Palace Banda Aceh, Sabtu (12/12/2015).

Sudirman mengaku sekarang sudah kembali ke pekerjaan utamanya sebagai Menteri ESDM. Dia bahkan mengajak wartawan hanya berbicara mengenai energi, pembangunan, infrastruktur dan ekploitasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya tidak ingin berkomentar apapun lebih jauh tentang apa yang terjadi," ungkapnya.

Seperti diketahui, Sudirman menjadi pelapor dalam kasus dugaan pencatutan nama Presiden dan Wapres oleh ketua DPR Setya Novanto ke MKD. Sudirman sudah memberikan kesaksian dalam sidang terbuka di MKD terkait pertemuan antara Novanto, pengusaha Reza Chalid dan Presdir PT Freeport Maroef Sjamsoeddin.

Baik Maroef maupun Novanto secara terpisah juga sudah memberikan kesaksikan di MKD. Ada dua nama lagi yang sudah dipanggil dan menyusul memberikan kesaksian, yaitu saksi Reza Chalid yang kini berada di luar negeri, dan Luhut Pandjaitan yang paling banyak disebut dalam rekaman.

(bal/miq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads