Polda Sulsel dan Kodam VII/Wirabuana Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada

Polda Sulsel dan Kodam VII/Wirabuana Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada

Muhammad Nur Abdurrahman - detikNews
Senin, 07 Des 2015 17:35 WIB
Polda Sulsel dan Kodam VII/Wirabuana Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada
Foto: Muhammad Nur Abdurrahman/detikcom
Gowa - Dua hari jelang pelaksanaan Pilkada Serentak di 11 daerah di Sulawesi Selatan (Sulsel) dan 4 daerah di Sulawesi Barat,Β  Kapolda Sulsel Irjen Pudji Hartanto bersama Panglima Kodam VII/Wirabuana Mayjen Agus Surya Bakti menggelar apel gelar pasukan bersama di Lapangan Syekh Yusuf, Kab. Gowa, Sulsel, Senin (7/12/2015).

Dalam gelar pasukan bersama ini dihadiri sekitar 1.500 personel TNI-Polri yang terdiri dari Pasukan Marinir TNI AL, Paskhas TNI AU, Batalyon Kavaleri TNI AD, jajaran Babinsa Kodim, Satuan Brimob dan anggota Satpol PP Pemprov Sulsel.

Menurut Kapolda Sulsel Irjen Pudji Hartanto, sebanyak 50.250 personel Polri ditambah bantuan anggota TNI dan back up pasukan Brimob siap mengamankan Pilkada Serentak di 15 daerah di Sulsel dan Sulbar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Harapan kami Pilkada berlangsung aman dan lancar, kalau ada yang merusak kedamaian dalam Pilkada ini akan ditindak, saya yakin pesta demokrasi ini bisa berlangsung aman," ujar Pudji.

Sementara menurut Pangdam, Mayjen Agus SB, seluruh personel TNI di wilayah tugasnya siap mendukung tugas Polri mengamankan proses Pilkada Serentak.

"Kesuksesan Pilkada Serentak akan membuka mata dunia, jadi kita harus jaga netralitas, TNI hadir untuk melindungi warganya, TNI siap membantu tugas Polri demi kesuksesan Pilkada Serentak," pungkas Agus

Dalam apel gelar pasukan ini juga ikut digelar kendaraan taktis untuk pengamanan Pilkada Serentak, seperti motor dan mobil patroli TNI-Polri dan mobil Water Canon untuk mengantisipasi aksi kericuhan Pilkada.

(mna/Hbb)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads