Diwarnai Debat, MKD Jadwalkan Periksa Novanto Senin Depan

Diwarnai Debat, MKD Jadwalkan Periksa Novanto Senin Depan

Indah Mutiara Kami - detikNews
Jumat, 04 Des 2015 01:18 WIB
Diwarnai Debat, MKD Jadwalkan Periksa Novanto Senin Depan
Foto: Andhika Akbarayansyah
Jakarta - Hasil rapat internal Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) memutuskan jadwal sidang untuk Senin (7/12). Novanto dijadwalkan untuk dipanggil.

"Setelah sidang, lalu MKD melakukan rapat tertutup yang sifatnya internal untuk menyusun jadwal ke depan siapa yang akan dipanggil dalam sidang. Tadi muncul perdebatan tentang pemanggilan," kata Wakil Ketua MKD Junimart Girsang di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (4/12/2015) dini hari.

"Kita putuskan Senin MKD akan mengundang Setya Novanto di persidangan MKD ini," lanjutnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

MKD tidak memiliki jadwal untuk pagi ini. Novanto dijadwalkan akan dipanggil pada Senin (7/12/2015) pukul 09.00 WIB.

Lalu, bagaimana dengan jadwal pemanggilan Reza Chalid yang juga ikut melakukan pertemuan?

"Sudah dirapatkan internal, Senin memeriksa keterangan teradu," tegas Junimart.

MKD sudah memeriksa pengadu Menteri ESDM Sudirman Said pada Rabu (2/12). Kemudian, Presdir PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsoeddin juga sudah memberikan kesaksian. (imk/Hbb)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads