Luhut Soal Pertemuannya dengan Bos Freeport di AS: Itu 4 Tahun Lalu, Urusan Bisnis

Luhut Soal Pertemuannya dengan Bos Freeport di AS: Itu 4 Tahun Lalu, Urusan Bisnis

Ray Jordan - detikNews
Kamis, 03 Des 2015 21:37 WIB
Luhut Soal Pertemuannya dengan Bos Freeport di AS: Itu 4 Tahun Lalu, Urusan Bisnis
Foto: Grandyos Zafna
Jakarta - Menko Polhukam Luhut Pandjaitan ikut disebut di dalam transkrip rekaman antara Setya Novanto dan Presdir Freeport Maroef Sjamsoeddin. Salah satunya Luhut disebut pernah bertemu dengan bos Freeport di Amerika James R Moffett atau Jim Bob.

Apa kata Luhut soal itu? Luhut pun tak membantah pertemuan itu. Dia mengatakan pertemuan itu untuk keperluan bisnis.

"Itu kan urusan bisnisku 4 tahun lau. Saya datang ke Phoenix, kemudian Jim Bob ingin ketemu saya, dan kami ketemu di San Diego," kata Luhut di Istana, Kamis (3/12/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Aku kan pebisnis, ya urusan bisnis lah," katanya. Namun dia menjelaskan, dirinya sudah tidak pernah lagi melakukan pertemuan bisnis sejak terlibat langsung dalam pemerintahan.

Namun Luhut menegaskan, sejak masuk ke pemerintahan dia tak lagi ikut cawe-cawe dalam bisnis. "Saya sejak menjadi KSP sampai sekarang saya sudah enggak ikut soal bisnis," katanya. (jor/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads