Kejagung Tepis Ada 'Permainan' Terkait Kaburnya 4 Terdakwa Kasus Narkoba

Kejagung Tepis Ada 'Permainan' Terkait Kaburnya 4 Terdakwa Kasus Narkoba

Yulida Medistira, - detikNews
Rabu, 02 Des 2015 11:47 WIB
Kejagung Tepis Ada Permainan Terkait Kaburnya 4 Terdakwa Kasus Narkoba
Foto: Edi Wahyono
Jakarta - Kejaksaan Agung (Kejagung) menepis kaburnya 4 terdakwa kasus narkoba karena ada permainan dengan penjaga. Kejagung yakin, para pelaku sudah merencanakan dan bekerjasama. 4 terdakwa kabur dari bus usai sidang di PN Jakut. Saat itu bus sudah hampir sampai di LP Cipinang.

"Tidak, jadi informasi dari Kajari Jakarta Utara Agung Dipo, polisinya itu juga luka-luka sampai jatuh ke jalan aspal. Untung tidak tertabrak mobil yang di jalan," jelas Kapuspenkum Kejagung Amir Yanto, Rabu (2/12/2015).

Tahanan kabur itu terjadi pada Selasa (1/12) pukul 19.00 WIB. Para narapidana sebelumnya menyiram penjaga dengan air cabai. Tak diketahui bagaimana para pelaku bisa memiliki air cabai. Saat itu, tahanan memanggil penjaga dan memberi tahu ada tahanan sakit. Saat penjaga menghampiri, air cabai disiramkan dan para pelaku melakukan pengeroyokan, lalu kabur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di dekat LP Cipinang pada waktu mau memutar balik," tegas dia.

(dra/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads