Nama Luhut Disebut 66 Kali, Seskab: Presiden Sudah Dapat Laporan

Novanto Dilaporkan Catut Presiden

Nama Luhut Disebut 66 Kali, Seskab: Presiden Sudah Dapat Laporan

Ray Jordan - detikNews
Selasa, 01 Des 2015 17:22 WIB
Nama Luhut Disebut 66 Kali, Seskab: Presiden Sudah Dapat Laporan
Foto: Setpres
Jakarta - Tak hanya nama Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jsusuf Kalla (JK), nama Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan juga disebut dalam percakapan Ketua DPR Setya Novanto, pengusaha Reza Chalid dan Presiden Direktur Freeport Maroef Sjamsoeddin. Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengaku Presiden Jokowi sudah mendapatkan laporan tersebut.

Dikatakan Pramono Anung, rekaman tersebut kini menjadi materi penyelidikan oleh MKD DPR. Meski sudah mendengar rekaman itu, lanjut Pramono, dirinya tidak mau mengambil kesimpulkan dan berprasangka.

"Itu nanti jadi materi dalam MKD. Saya walaupun sudah mendengar, saya tidak berkeinginan untuk memprejudice, menyimpulkan apapun. Tapi yang jelas Presiden telah mendapatkan laporan mengenai hal ini," kata Pramono saat ditemui di kantornya, Gedung Sekretariat Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Selasa (1/12/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Pramono menuturkan, Presiden Jokowi sudah berkali-kali menegaskan agar kasus itu diserahkan sepenuhnya ke MKD. Presiden juga meminta agar jangan ada intervensi dalam kasus ini.

"Beliau sudah empat kali menyampaikan secara terbuka baik di Kalimantan Timur, Jawa Timur, kemudian di salah satu acara media dan terakhir ketika beliau melakukan kunjungan di Sulawesi, beliau juga menyampaikan bahwa ini diserahkan ke MKD dan menunggu bagaimana MKD bersidang," kata Pramono. (jor/van)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads