Pengemudi Wanita Tewas Tertabrak Truk di Kalimalang

Pengemudi Wanita Tewas Tertabrak Truk di Kalimalang

Jabbar Ramdhani - detikNews
Kamis, 26 Nov 2015 22:10 WIB
Pengemudi Wanita Tewas Tertabrak Truk di Kalimalang
Foto: Kemacetan akibat kecelakaan di Kalimalang (Kontributor pasangmata.com)
Jakarta - Kecelakaan terjadi antara truk bermuatan tanah dengan sepeda motor di Kalimalang, Jakarta Timur. Seorang pengemudi wanita tewas dalam kecelakaan itu.

"Pengemudi motor berjenis kelamin perempuan, menggunakan helm merah. Jenis motor matic," ucap petugas NTMC Polri, Yudi saat dihubungi detikcom, Kamis (26/11/2015).

Kecelakaan itu terjadi pukul 20.50 WIB di lampu merah Jalan Raya Inspeksi Kalimalang, Duren Sawit, Jakarta Timur. Truk itu bernomor B 9443 TYU. Belum ada penjelasan soal kronologi dari kecelakan itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, unit laka lantas Polres Jakarta Timur saat dikonfirmasi belum bisa memberikan penjelasan. Polisi sudah berada di lokasi untuk evakuasi dan indentifikasi korban. (elz/miq)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads