"Kita tunggu dari MKD.Β Kalau sudah ada suratnya legal formal, itu soal yang sederhana. Kita terima, kita baca dan karena konsekuensinya harus diganti, ya kita ganti," kata Wakil Ketua Fraksi PDIP Arif Wibowo saat dihubungi, Kamis (26/11/2015).
MKD memang akan mengirim surat ke Fraksi PDIP untuk meminta pengganti Henry. PDIP pun telah mempersiapkannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya diberitakan, Henry memang ditempatkan oleh Fraksi PDIP DPR untuk menjadi anggota sementara MKD menggantikan M Prakosa. Penempatan Henry terkait dengan kasus Ketua DPR Setya Novanto yang diproses MKD.
Namun dengan vonis bersalah yang dijatuhkan, Henry ditolak masuk MKD oleh Ketua MKD Surahman Hidayat. Surahman akan mengirim surat ke Fraksi PDIP meminta nama lain pengganti Henry.
"Hari ini akan dikirim surat ke fraksi. Ya dan pimpinan DPR terkait realisasi dan implementasi putusan itu. Begitu surat dikirim, ya secepatnya kita berharap," kata Ketua MKD Surahman Hidayat di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (25/11/2015).
(imk/tor)











































