"Kan keputusan untuk menunda hari Senin. Tadi, diusulkan supaya konsolidasi di antara fraksi selesai. Jadi, tadi kesepakatan pleno," tutur Daeng saat dikonfirmasi, Rabu (25/11/2015) malam.
Dia mengatakan kesepakatan penundaan ini juga karena belum ada fraksi yang memiliki pandangan resmi. Kemudian, setelah lobi fraksi, pimpinan pun menawarkan dilakukan penundaan agar bisa mengakomodasi fraksi yang belum menyatakan sikap.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melihat fraksi lain yang ikut menunda, akhirnya PAN ikut mengusulkan. Padahal, internal PAN sudah punya pandangan sikap terkait persoalan capim KPK.
"Kalau ada konsolidasi yang belum selesai, diminta pendapat ketika pleno tadi, ya bilang PAN usulkan kalau diminta seperti itu supaya lebih cantik sebaiknya ditunda," sebutnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi III dari Fraksi Gerindra Desmond Mahesa menyebut ada usulan dari sejumlah fraksi yang salah satunya PAN agar pleno pengambilan keputusan ditunda. Selain PAN, Desmond juga menyebut PDIP.
"Kesimpulannya sederhana, PDIP minta tunda. Kenapa, ya tanya PDIP. Ada beberapa fraksi lain seperti PAN juga. Kalau saya dua itu," ujar Desmond usai rapat di Nusantara II, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (25/11). (hty/rna)











































