Sopir Kurang Konsentrasi, Truk Terbalik di Tol Cibitung Arah Cawang

Sopir Kurang Konsentrasi, Truk Terbalik di Tol Cibitung Arah Cawang

Idham Kholid - detikNews
Selasa, 24 Nov 2015 07:21 WIB
Sopir Kurang Konsentrasi, Truk Terbalik di Tol Cibitung Arah Cawang
Foto: Ilustrasi oleh Fuad Hasim
Jakarta - Satu unit truk mengalami kecelakaan tunggal di KM 25 Tol Cibitung arah Cawang, Jakarta Timur. Truk jenis Colt Diesel terbalik dan masuk ke dalam parit.

Petugas Jasamarga bernama Mutia mengatakan, Colt Diesel dengan nomor polisi B 9960 VCB itu mengalamai kecelakaan pada Selasa (24/11/2015) sekitar pukul 06.32 WIB.

"Memang ada kecelakan truk terbalik. Sedang dievakuasi petugas," kata Mutia saat dikonfirmasi detikcom.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun Mutia mengaku belum mengetahui ada tidaknya korban dalam kejadian itu.

"Untuk penyebabnya, informasinya hanya karena kurang konsentrasi saja," tandasnya.

Untuk kondisi arus lalu lintas tak terlalu terpengaruh lantaran posisi truk masuk ke dalam parit.

(idh/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads