Jakarta - Wapres JK marah besar namanya dicatut Ketua DPR Setya Novanto soal urusan saham Freeport. Tak hanya JK, nama Jokowi juga disebut. Untuk memperpanjang kontrak Freeport, JK mendapat 9 persen saham dan Jokowi 11 persen saham.
JK menepis mentah-mentah soal saham itu. Dia marah namanya dicatut Novanto terkait saham Freeport.
"Marah lah pasti," terang JK di Ritz Carlton, Selasa (17/11/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
JK mendukung penuh langkah Menteri ESDM Sudirman Said yang melaporkan Novanto ke MKD DPR. JK mendorong agar MKD DPR mengusut pencatutan ini.
(mkl/dra)