"Kasusnya masih diselidiki Polres Jakarta Timur," kata Kasubag Humas Polres Jakarta Timur Kompol Husaima kepada detikcom, Jumat (13/11/2015).
Peristiwa ini terjadi pada Rabu (11/11) malam. Sekelompok orang menyerang sebuah kontrakan di Jl Tanah Merdeka 2 Kelurahan Rambutan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bentrokan bermula ketika datang 3 orang yang tidak dikenal melakukan penyerangan terhadap penghuni kontrakan dengan menggunakan senjata tajam berupa parang sehingga mendapat perlawanan.
Satu orang yang diserang, Bernard Huka (37) mengalami luka tusuk di bagian paha dan lengan kanan. Sementara satu orang dari kelompok penyerang, Yondi Tahapari (27) tewas dengan luka di nagian leher, punggung kiri dan pelipis kiri.
Sementata satu orang lainnya, juga dari kelompok penyerang, Johan Y Watimwna (25) mengalami luka bacok di punggung sebelah kiri dan pundak sebelahย kanan.
Di lokasi, polisi mengamankan barang bukti berupa 3 bilah golok dan 2 bilah parang. (mei/ega)











































