Bandara Ngurah Rai Sudah Dibuka, Bandara Selaparang dan Lombok Masih Ditutup

Bandara Ngurah Rai Sudah Dibuka, Bandara Selaparang dan Lombok Masih Ditutup

Wahyu Daniel - detikNews
Senin, 09 Nov 2015 07:38 WIB
Bandara Ngurah Rai Sudah Dibuka, Bandara Selaparang dan Lombok Masih Ditutup
Foto: istimewa
Jakarta - Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali sudah dibuka. Bandara ini sudah kembali beroperasi normal. Abu Gunung Barujari tak mengganggu penerbangan di bandara ini.

Menurut Menhub Ignasius Jonan, penutupan masih dilakukan pada Bandara Selaparang dan Bandara Lombok Internasional.

"Bandara Ngurah Rai sudah dibuka kembali pukul 06.45 WITA, namun Bandara Selaparang dan Lombok internasional masih ditutup," jelas Jonan, Senin (9/11/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut dia, penutupan dilakukan hingga Selasa (10/11) pagi.

"Hingga besok 10/11/82 pukul 07.45 WITA," tutup dia. (dnl/dra)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads